Kunjungi juga Chanel YouTube kami: Arwis Vlog

Senin, 26 Maret 2012

Belajar Reparasi Televisi III

Beberapa hari yang lalu saya sempat menggarap tv polytron 123 yang lampu standby nya kedip-kedip.

Setelah tutup box dibuka, kelihatanlah 3 buah elco yang sudah sedikit kembung. tapi saya sendiri mengabaikan elco kembung itu.
Karena masih sangatb pemula dalam dunia perbaikan televisi, saya mengira ini tv terprotek
hahahahhahaha......... :D

Setelah rangkaian protek diperiksa, ternyata tidak ada satupun komponen yang rusak.
TV dicoba dinyalakan lagi untuk mengukur tegangannya, ternyata tegangan untuk ic program stabil, tapi tegangan keluaran regulator berubah sesuai kedipan led.
Saya mulai curiga kalo ini tv tidak terprotek, tapi setrumnya yang tidak kuat ngangkat. Tapi saya tidak tahu gimana lagi.

Akhirnya istirahat dulu sambil browsing pake hp.
Dari hasil browsing, ada yang punya masalah yang sama dengan masalah saya. Katanya seh elco untuk tegangan 50v kering.
Langsung saja saya ambil esr meter , coba ukur elco 47uF/63v di jalur 50v.
Hasilnya sangat menggembirakan, nilai esr  yang terbaca adalah 32 ohm (elco hampir kering), seharusnya terbaca 0 ohm (elco bagus).

Karena tidak punya stok elco 47uF/63v , akhirnya perburuan elco saya lakukan di beberapa toko. Dengan sangat kecewa saya pulang ke rumah.
Kembali putar otak biar ne tv bisa nyala dan cepat dibayarin ongkos capek :D

Coba buka kembali boks komponen, eh ketemu elco 470uF/50v dan elco 470uF/16v.
Kemudian kedua elco tadi saya isolasi menjadi satu dan kemudian kedua elco tersebut saya rangkai seri.


Kemudian kedua elco yang sudah saya seri tadi dipasang. Tidak lupa elco lain yang kembung saya ganti meskipun esr nya masih bagus.


TV dinyalakan, dan yessssss,,,,,lednya cuma nyala sesaat dan kemudian gambarpun  sudah kelihatan.

Demikian sekedar sharing , semoga bermanfaat.

1 komentar:

DILARANG BERKOMENTAR YANG MENJURUS KE PORNOGRAFI DAN JUAL BELI PENIPUAN !!!!!
Terima kasih sudah berkunjung di blog yang sederhana ini.